+ #30DayBookChallenge + Giveaway
Halooooo semuaaah....
Kangennyaaaaa, sudah lama sekali blogku ini mati suri. Setelah kulihat kembali, postingan terakhir sebelum ini ada di November 2016, waah, sudah hampir 4 bulan yak. Maaf, karena ada sesuatu hal, dan lain-lain, dan lain sebagainya, maka kelangsungan hidup blog ini sempat mengalami ketidakpastian dan penundaan tanpa batas waktu, bahkan bisa dibilang itu tadi, mati suri. Tapi kayaknya sekarang aku sudah siap mengahadapi kembali kehidupan perbloggeran, jadi yah marilah meminjam Resurrection Stone dari Harry Potter dan menghidupkan kembali si ReadBetweenPages ini. :)
Nah kebetulan ada dua hal yang ingin kujadikan alasan, yang pertama adalah tanggal 14 Februari kemarin yang selain hari palentin juga adalah World Book Giving Day, dan yang kedua adalah aku baru saja menyelesaikan #30DayBookChallenge yang kugarap di twitter. Maka untuk memperingati kehidupan kembali blogku, ada setumpuk buku kolpri yang bakal kubagikan bagi yang berminat. Gak macem-macem kok syaratnya....
Giveaway books |
Giveaway book |
About Giveaway:
1. Hadiahnya bisa dilihat di gambar di atas, akan ada TIGA PEMENANG, masing-masih boleh memilih 2 BUAH BUKU dari tumpukan di atas. (tumpukan -dan jumlah pemenang- mungkin akan bertambah, sekalian mau bersih-bersih rak dan kolong tempat tidur inih)2. Follow blog ReadBetweenPages (G+ atau Bloglovin atau email) dan akun twitter @cyn0514.
3. #30DayBookChallenge-ku ada di https://twitter.com/cyn0514/status/823440022183387137 silakan dilihat-lihat, dan jawab pertanyaan di bawah ini:
Pertanyaan apa (buku apa hari keberapa) yang jawabanku paling kamu setujui atau tidak kamu setujui, dan kenapa?
4. Jawaban ditulis di kolom komentar postingan ini, disertai data Nama dan akun Twitter kamu.
5, Kalau mau ngetwit tentang GA ini, aku berterimakasih sekali, tapi gak harus kok.
6. GA dibuka mulai sekarang, detik ini juga, sampai tanggal 25 Februari 2017, pukul 23:59 WIB. Pengumuman 26 Februari 2017, malam hari.
Sudaaah gitu aja. Gampaaaaang kan. Yuk ikutan yuuuk....
NB: mohon doa restu setulus-tulusnya agar blog ini panjang umur dan bahagia selalu #eh :D
============
Edit: 26/02/2017
Saatnya memilih pemenang GA... ok, absen peserta dulu
1. @adindilla
2. @saidrha
3. @missfiore_
4. @ipinkaramel
5. @richoiko
6. @Bintang_Ach
7. @lila_coolradio
8. @tezarnet
9. @ika_utomo
10. @kimfricung
11. @DiddySyaputra
12. @RaaChoco
13. @yuki_yuchan
14. @AdinRim
15. @alfari_12
16. @dust_pain
Dan setelah meminta bantuan random.org, yang terpilih adalah: *drum rooollll*
Win 1 @ika_utomo |
Win 2 @adindilla |
Win 3 |
Selamat buat para pemenang. Kalian akan kuhubungi via DM Twitter besok/secepatnya untuk memilih buku-bukunya dan melengkapi alamat kirim. Buat yang belum beruntung, jangan khawatir, GA bagi-bagi buku kolpri ini bakalan sering-sering kuadakan kok, demi timbunan yang abadi itu. :D
Terima kasih sudah meluangkan waktu mengikuti GA ini, terima kasih atas jawaban-jawabannya, terima kasih atas doa-doanya. Salah hangat semua....
Nama: Hapudin
BalasHapusTwitter: @adindilla
Paling Setuju
Q: Book turn to movie A: Lord of The Ring (#DAY19)
Saya memang belum membaca bukunya. Tapi saya suka filmnya. Saya menonton hingga berkali-kali. Dan saya yakin jika filmnya bagus, novelnya akan lebih bagus. Novel selalu menyimpan detail yang banyak dan mampu menumbuhkan keintiman emosi antara cerita dan pembacanya.
Tidak Setuju
Q: Favorite Writter A:I can't (won't) pick only one. (#DAY13)
Bagi saya, ada keyakinan, setiap pembaca punya penulis favorit. Mungkin memang benar jika pembaca akan mempunyai penulis favorit yang bisa lebih dari satu. Tapi, ketika dibuat diagram, banyak sekali sisi penilaian yang akhirnya bisa mengkrucutkan pilihannya. Bisa karena jajaran novelnya memang keren, bisa karena cara berceritanya yang memang bagus pada novel-novelnya, dan masih banyak alasan lain. Proses eliminasi itulah yang akhirnya memunculkan satu nama. Dan hasil akhir ini, kerap berdasarkan pada seberapa besar karya penulis favorit memengaruhi pembacanya.
LOTR memang filmnya dibuat niat banget, puas aku nontonnya, berkali-kali juga :)
HapusNama : Ervan
BalasHapusAkun twitter : @saidrha
Aku ketik ulang yang Tweet kakak yg ini Supaya Lengkap :
#DAY1 Best book I read last year. Nom: CoE, Holy Mother, O, Rumah Kertas My pick: Raden Mandasia #30DayBookChallenge
Alasanya karena Aku suka sekali ingin berkimpung di dunia masak, tentunya Aku ingin belajar dari buku tersebut, Karna Dalam cerita buku sepertinya Lebih tertarik dan mudah di pelajari.
#DAY7 Book th mks me laugh. Nom: A Hitchkr Guide tt Galaxy, Good Omen, Bartimeaus, PJ My pick: Fortunately The Milk #30DayBookChallenge
Alasanya :
Aku menyukai humor bisa di bilang Aku ini pecinta buku yang isinya mngaduk perut,
Karna tertawa itu memperpanjang Usia
Dan menambah mood lebih baik,
Dan Aku kadang ga sanggup kalo baca buku yg isinya mengaduk perasaan intinya baperan terutama buku itu non fiksi berdasarkan kisah nyata.
Sebenarnya penilaian Kakak sudah sesuai dgn pembaca hanya saja beda Selera orang masing-masing..
Misal kaya gini kakak suka buku serial harry potter ??
Klo Aku sukanya buku tentang Membahas hari kiamat misalnya jadi Pasti akan berbenturan karna gak semua orang itu pasti sama apa yang di baca dan itu masing-masing beda porsi dan takaran kebutuhan pembaca, semoga kakak mengerti dlm hal ini.
Dan Aku do'akan Semoga blog-nya makin jaya terus :)
Dan satu jangan di lupakan !
Menerima saran dan kritik dgn baik agar blognya makin lebih baik :)
setuju, selera orang memang beda-beda. Aku senang saja membaca jawaban teman-teman yang beda-beda selera ini. Terima kasih sudah mengikuti GA ini :)
HapusWardah
BalasHapus@missfiore_
#Day14 Good book bad movie.
Nom: Ender's Game, all Percy Jackson series, Frankenstein (1994 AND 2016)
My pick: Eragon
LANGSUNG TERIAK SETUJU BEGITU LIHAT INI!!!! Kalau ingat filmnya tuh rasanya masih bikin kesel-marah-sebel-kecewa berlarut-larut. >(
AKU KECEWAAAAA!!!! Bahkan naganya pun nggak keren!!! Sedih! Sedih!!! Pengen nimpukin yang bikin film! Pengen nagih buat dibikin ulang filmnya >( >( >(
Yah meski ending seri ini rada gimana, tapi aku suka banget sama Eragon sih. Jadi kecewakecewakecewakecewake---*sumpel mulut*
Terus ada Frankestein nongol, kyaaa <3
Susah buat nggak naksir sama Frankestein ah. Duh. <3 <3
Btw, semangat nge-blog lagi ya, Mbak Cyn!
Frankieeee.... duh, kalo dia udah mulai memprovokasi lawan-lawannya itu, aku bisa ngakak gak brenti-brenti...
Hapusbuka list blog yang aku follow, ternyata update.annya langsung GA. hihihi welcome mbak. aku juga baru balik lagi ngeblog nih. setelah sekian lama :D
BalasHapusmakassssiiiihh.... semoga sama-sama jd rajin ngeblog ya kitaaa ;)
HapusArfina
BalasHapus@ipinkaramel
#DAY27 Most surprising twist/end.
Nom:And Then There Were None, We Were Liars, Gone Girl, DeathNote
My pick: Holy Mother
#30DayBookChallenge
Ini aku stuju banget karena Holy Mother dengan kerennya memberikan twist yang membuat orang pasti kena serangan jantung. hehe.Akiyoshi yang terkenal itu lihai dalam mengelabui pembaca.
Dan pembacanya senang-senang aja dikelabui terus =))
Hapusrico martha
BalasHapus@richoiko
aku setuju dengan challenge yang berikut ini:
#DAY28 Fav title.
Nom:Midnight in the Grden of Good & Evil, Unbrble Lightness of Being, Cmtry of Frgtten Books
My pick:O
#30DayBookChallenge
alasannya? ahahaha sama dengan mbak cyn. judulnya singkat banget. hanya satu huruf vokal. nggak ada arti karena bukan sebuah kata yang bermakna. namun justru karena saking uniknya jadi bikin orang-orang tertarik dan penasaran xD
O....
Hapus^_^
Bintang Permata Alam
BalasHapus@Bintang_Ach
1. Yang paling aku setuju:
#DAY27: Most Surprising Plot Twist/Ending (Holy Mother - Akiyoshi Rikako)
Kenapa? Ok, mungkin aku bisa dibilang sok tau lah ya,karena sebenernya aku belum baca buku ini. Dan sejauh ini, aku baru baca 1 buku dari Akiyoshi, yaitu Girls in The Dark. Gak bisa dibantah memang betapa hebatnya buku tsb dan twist-twist di dalamnya. Aku sampai nggak habis pikir penulis akan 'segila' itu dalam merangkai jalan ceritanya. Untuk Holy Mother sendiri, aku sudah dapat beberapa bocoran dari GR, bahwa buku ini memang banyak bertaburan twist yang 'nggak kalah gila' dari GITD.
Salah satu kakak kelasku di SMA (yang sekarang uda lulus) juga pernah baca Holy Mother, dan dia pernah cerita sama aku kalau HM ini twist-nya bener-bener.... WOW! Jadi, nggak salah lah kalau kak Cindy milih buku ini sbg buku dengan twist yang mengejutkan.
2. Yang aku tidak setuju: (Umm, mungkin 'kurang setuju' kali ya)
#DAY28: Fave title of a book (O - Eka Kurniawan)
Sebenernya aku salah sih kalau misal 'tidak setuju' sih dengan selera Kak Cindy yang memilih O ini sebagai buku yang judulnya paling difavoritin. Karna pada dasanya selera orang emang beda-beda. So, mau apa lagi?
Kalau aku sendiri sih nggak fav-in banget judulnya. Tapi ya emang kalau dilihat/didenger sih terkesan unik atau bahkan aneh. Ga pernah kan kita lihat judul novel yang hanya terdiri dari 1 huruf saja? Jadi mungkin saja aku kurang setuju kalau O ini termasuk judul favorit. Tapi ya balik lagi lah, selera orang beda2, hahaha
O...
HapusHahaha... justru karena aneh itu, seaneh dan seunik isi ceritanya
Terima kasih Ga-nya kaka Cyn
BalasHapusIkutan yaaa...
dari #30DayBookChallenge yang aku paling setuju yang Day4. Tentu saja setuju karena Harry Potter adalah segalanya bagiku.... #tsaaahhh..
Lucunya yang tidak setuju ada di Day 5: Fav book, Harry Potter 5? Seriously? Dumbledore tewas disitu... huaaaaaa..... aku ngga terimaaaaa...
Sekian, kaka... Long life for this blog.... Yeaayy....
“Would you like me to do it now?" asked Snape, his voice heavy with irony. "Or would you like a few moments to compose an epitaph?”
HapusHBP itu buku ke-6 kaka....
#nocomment
#ALWAYS
Tezar
BalasHapus@tezarnet
Hmm. U Know about me
Yang setuju jelas: No 3.
Kembaran sih #eh. Tapi memang so far series Harpot ini yang bikin banyak orang jadi suka baca (selain Bobo tapi kayaknya sekarang anak-anak jarang baca Bobo ya, beda zaman), dan yang jelas ceritanya memang jempol deh. Untukmu,untukku, dan untuk yang lain-lain.
Yang nggak setuju
Day #5
Aku pas minjem bukunya kak Cyn Howl's MOving Castle, yang kerasa suramnya aja. tidak bahagiaaaaa. Dan kok begitu ya.... entah kalau mungkin nonton filmnya (ngopiiiiii dong)
Filmnya itu anime kok... dududuudu....
HapusNama: Kartika Utomo (maap lagi nggak login, ini ngetik buru2 pake browser hape soalnya, heheee, peace)
BalasHapusTwitter: @ika_utomo
Setuju:
#Day3: fav series. Harry Potter. HELL YEAHHH.... Nggak perlu diragukan lagi kalo kita berdua sama2 potterhead. Beli kalung "deathly hallows" aja bareng dulu pas di IRF, ngahahaaaa.... owww...good time *jadi kangen
Tidak setuju:
#Day2: Book read more than 3x: Pride and Prejudice.
Sepertinya kau sudah tau alasanku, mbak....ngahahahaaa.... aku baca ini satu kali aja harus di-switch ebook dan audiobooknya biar nggak bolak-balik ketiduran. Membaca 1x adalah perjuangan beraaatttt...boro2 3x, hihihiii... #kabur
Pokoknya P&P n Mr Darcy. Titik. :p
HapusFrida Kurniawati
BalasHapus@kimfricung
Paling setuju:
#DAY22 Book th mks me cry. Nom:The Fault in Our Star, We Were Liars, The Boy in Stripped Pajamas
My pick:A Monster Calls
Setuju banget, Mbak! Kayaknya dari semua buku yang kubaca tahun kemarin, cuma A Monster Calls yang bikin aku mewek bercucuran air mata, sampai belepotan ingus. Ceritanya emang sederhana, tapi cara Patrick Ness menceritakannya itu bikin aku emosional abis. Paling mewek pas Connor ngamuk di rumah neneknya. Oya, sama waktu dia nggak "dilihat" oleh teman-temannya.
Moga Mbak Cyn rajin ngeblog lagi ^^
"Paling mewek pas Connor ngamuk di rumah neneknya." <-- ini!! Setuju banget!
HapusDidi Syaputra
BalasHapus@DiddySyaputra
30 Day Book Challenge ➡ 30 hari tantangan yang sangat menggiurkan, lebih lagi berkaitan dengan buku, so like it.
Di #30DayBookChallenge milik kak Cyndy ini, tweet-an tantangan yang paling aku setujui itu ada pada #Day28 dengan challenge favorite tittle of the books: O karya Eka Kurniawan. Sederhana aja sih sebenarnya, memang kelihatannya judul ini kurang begitu menarik sebab gak sama sekali menggambarkan apa yang ingin disampaikan penulis lewat karyanya, sangat2 simpel. Namun sebenarnya itulah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi aku pribadi, lebih terkesan misterius dan bikin penasaran. Lebih lagi dengan kapasitas penulis yang sangat mumpuni di bidang ini. Menurutku O sangat layak untuk dapat kategori fav tittle. Selain ciamik, kesannya juga lebih punya 'rahasia' terhadap judul itu.
Dan untuk tweet-an tantangan yang tidak aku setujui sepertinya gak ada, karena memang pertanyaannya pakai kata 'ATAU' jadi aku pilih yang setujunya saja ;D
Finally, semisal ke pilih sebagai pemenang kalau boleh milih 2 buku yang udah lama kali jadi wishlist itu aja dipilihinnya yak; Hujan dan The Girl On Paper :D Wish Lucky!!!
Judulnya memang unik. Ceritanya pun gak biasa. Top banget dah.
HapusTerima kasih sudah mampir dan ikutan GA di sini...
Nama : Humaira
BalasHapusAkun Twitter : @RaaChoco
Pertanyaan apa (buku apa hari keberapa)
yang jawabanku paling kamu setujui atau tidak kamu setujui, dan kenapa?
»» Paling setuju :
#DAY21 First novel. Nom: - My pick: Lima Sekawan Di Pulau Harta #30DayBookChallenge
Sama, novel yang pertama kali aku baca adalah kisah-kisah Petualangan Lima Sekawan saat itu aku masih SD. Dan aku merasa, seseorang yang menyukai novel saat ini juga sudah melahap berbagai buku dengan beragam genre, tapi melewatkan kisah seru Lima Sekawan, mereka seperti membaca buku dan melewatkan sebuah prolog. Seperti ada yang terlewat bagiku, gak lengkap.
»» Tidak setuju :
#DAY28 Fav title. Nom:Midnight in the Grden of Good & Evil, Unbrble Lightness of Being, Cmtry of Frgtten Books My pick:O #30DayBookChallenge
Hal yang disukai setiap orang pasti berbeda-beda, terlepas dari isi yang menakjubkan dan tenarnya penulis tersebut, aku merasa ada keanehan dengan judul novel O. Sebagian orang pasti tergelitik dengan judul tersebut, tapi saat pertama dengar novel ini akan terbit, O besar menganga lebar di kepalaku. Tak ada gambaran dan hanya keganjilan yang kurasa. Karena sebagian besar buku yang kubaca memiliki judul yang sedikit banyak mampu menggambarkan isi cerita, atau setidaknya memberikan ide sedikit mengenai buku tersebut. Kadang aku berpikir apa kaitan O dengan isi cerita dalam buku ini dan kenapa O yang dipilih sebagai judulnya?
Tapi ini sebenernya balik kediri masing-masing aja, karena selera setiap orang berbeda-beda.
Nama : Nur Hafifah Aini
BalasHapusId Twitter : @yuki_yuchan
Udah baca semua tantangan yang dilakuin Mbak Cindy, dan asli banyak judul yang nggak dikenal xD
Tapi, tetep mencoba untuk menjawab.
"Pertanyaan apa (buku apa hari keberapa) yang jawabanku paling kamu setujui atau tidak kamu setujui, dan kenapa?"
Paling Setuju (Karena ada 2 aku sebutin semua ya :D)
1. #DAY4 Fav book of fav series (Harry Potter and the Half-Blood Prince)
Sama banget ini Mbak, aku dari dulu juga super penasaran kenapa Snape bisa jadi tokoh yang benci banget sama Harry. Pas buku ini beneran nyesek banget kalau keingetan gimana sebenarnya perasaan Snape sama Harry. Simpulan 1 kata "Always" juga yang selalu bikin keingatan Snape dan malah bikin sedih :')
2. #DAY11 Book I hate (Mockingjay)
Aw, setelah baca alasan kenapa Mbak Cindy benci banget sama Mockingjay, keknya selera baca kita sama deh Mbak. Bener banget ini, aku super benci sama ending Hunger Games seri. Berasa dipaksaan dan nggak ikhlas. Padahal iya aku juga suka buku sebelumnya. Karena aku kelewat benci banget sama akhirnya memutuskan untuk menjual seri Hunger Games-ku. Berasa lega banget deh bisa pisah sama seri ini xD
Paling Tidak setuju :
#Day14 Good book bad movie (Eragon)
Aku pribadi biasa-biasa saja dengan hasil film eragon ini. Karena kebetulan duluan nonton filmnya daripada baca bukunya jadi nggak ada masalah sama film Eragon. Malah akusuka tokoh-tokohnya xD
Dan, bikin aku baca novelnya juga. Sayangnya novelnya nggak selesai dibaca. Di buku ke-2 udah malas-malasan bacanya. Ujungnya malah DNF, kelamaan pinjam sama temen, dibalikin tanpa sempet dibaca xD
Ini boleh milih duluan nggak sih bukunya? Aku kepengin Hujan Tere Liye sama The Girl on The Paper x)
Makasi sudah mengadakan GA mbak Cindy :D
Semoga saya bisa beruntung :3
Nama: Rimadian Ulfa Y.
BalasHapusTwitter: @AdinRim
Baru sadar ada GA ini beberapa
menit lalu, tahu-tahu DLnya nanti, tapi meskipun ikutnya di detik-detik terakhir masih ada kesempatan kan? Hehe.
Itu pertanyaannya pake kata 'atau', ya? Berarti saya pilih yang 'paling tidak saya setujui' deh.
#DAY11 Book I hate.
Nom: ~meh. Most book I don't like just became indifference, not hate, but... My pick: Mockingjay
Aarrggghh... *maaf alay* gimana ya? Hehe saya jadi bingung. Emang sih kalau dibandingin THG sama Catching Fire bagusan yg dua itu, tapi berhubung saya penggemar berat itu trilogi *tiga buku yg bikin saya jadi suka buku* rasanya nggak setuju aja kalau dipilih jadi Book I Hate.
Sempat baca-baca tweetnya juga, katanya karakterisasi plus cerita plus endingnya kurang, plus Katniss disia-siain *haha kasian*. Huhu saya nggak setuju. Menurutku endingnya bagus kok, punya anak pula hahaha, karakterisasi sama ceritanya juga masih menarik *termasuk dengan adanya si Coin yang ternyata antagonist terselubung*, dan untuk bagian Katniss, saya cuma bisa bilang: “tidak semua tokoh harus selalu diperhatikan semua orang kayak artis-artis di sinetron *halah*”. Ada kalanya dia menderita, toh endingnya happy juga, kan? Dan pas kakak bilang seharusnya bisa lebih bagus dari itu, menurut saya ini udah yang terbagus, kok.
Sedikit lagi. Saya mau ngeluh nih Mockingjay dikatain kacrut *apasih saya gagal paham*. Jadi, meskipun kakak bilang itu buku bukan yang dibenci, tapi kan tetep aja dimasukin di daftar Book I Hate, dan saya nggak setuju.
Maaf ya kalau jawabannya kepanjangan, saya kasih restu.. Semoga panjang umur..
Dan meskipun kita beda pendapat, saya harap kakak tetap membaca tulisan ini dan mempertimbangkannya sebagai calon pemenang *hehe..*
NB: Saya sudah share di twitter ya, kak.
Terima kasih... :)
Alfath
BalasHapus@alfari_12
Paling setuju dengan day3: your favorite series dengan jawaban Harry potter.
Kenapa setuju? Saya suka alasannya yang menyebutkan kata "mainstream" di alasan pemilihan judul favorit. Saya pun tidak masalah menjadi bagian "kebanyakan" yang suka series ini karena selain judul harry potter, saya tidak suka membaca novel berseri. Singkat kata, Harry potter memang jago menarik (hampir) semua kalangan buat ngikutin sampai akhir.
Eni Lestari
BalasHapus@dust_pain
paling setuju pakai banget:
#DAY22 Book th mks me cry.
Nom:The Fault in Our Star, We Were Liars, The Boy in Stripped Pajamas
My pick:A Monster Calls #30DayBookChallenge
About fighting ur own demons, about accepting the truth, about sadness, about... letting go. #30DayBookChallenge
kita samaan nih!! *tos* A Monster Calls juga termasuk buku fav-ku banget. bacanya bikin nyesek, sedih, dan gak terasa udah nangis2 aja gitu. penulisnya emang pinter sih mengeksplor suasana hati Conor, jadi bisa ikut merasakan apa yang dia rasakan. apalagi pas mau ending2 yang dia ngelepas tangan ibunya. ya ampun itu sampe ikutan nyesek, sakit, sedih. rasanya pengin peluk Conor gitu :((((
btw maaf OOT nih. itu kenapa love&hate ke Deathnote vol 7? aku udah baca, tapi udah lama banget jadi lupa ceritanya. jawab dong, Kak, biar aku gak penasaran, hehe. makasih :DDD
Vol 7 itu pas L-nya... *beeeep* #nospoiler
HapusYah pokoknya itu sebelum M dan N nongol